Sabtu, 02 Mei 2009

HarDikNas

Hari ini tanggal 2 Mei.. Setiap sekolah melaksanakan upacara. Begitupun dengan sekolah ku. Kebetulan kelasku (XI IPA 1) yang mendapat tugas sebagai Petugas Pelaksana Upacara. Semua berjalan sesuai harapan. Upacara berjalan lancar dan tanpa keributan atau suara-suara para siswa yang lain. Sekolah tampak hening hanya protokol yang terdengar membacakan susunan acara. Awalnya siswa-siswi dikelasku tampak cemas dikarenakan beberapa menit sebelum upacara dimulai sang dirjen yang dipilih di saat latihan tidak hadir di karenakan Faktor yang KJ alias kurang jelas. Namun hal itu dapat diselesaikan ketika Wali kelas kami Mami ( panggilan untuk wali kelas XI IPA 1 yang bernama atau biasa di panggil pula "mom.Laisina") menunjuk seorang teman sebangkuku yang bernama Kristin. Untungnya Kristin dapat melaksanakannya. Ketegangan belum berakhir, Ketika sang Protokol mulai membaca susunan acara kami (siswa XI ipa 1) yang bertugas sebagai paduan suara mulai kebingungan... "mana pembaca Do'a?????????????" kecemasan kian meningkat dari sebelumnya. 5 menit ketegangan berlangsung tiba-tiba sang pembaca do'a (Maulan XI IPA 4) hadir.... Akhirnya kecemasan pun berangsur Hilang.. Semua berjalan Lancar.